Memilih Tempat Nongkrong Bersama Teman-Teman Dengan Google Maps

Google Maps Decide With Friends - Selain fungsi utamanya sebagai penunjuk arah perjalanan ke suatu tempat, Google Maps juga bisa dimanfaatkan untuk hal lain. Sebagai aplikasi yang popular, Google Maps terus memperbarui fiturnya. Kali ini Google Maps memperkenalkan fitur yang bernama "Decide with Friends" atau bisa diartikan memutuskan (tempat) bersama teman. Sebuah fitur yang membantu menentukan pilihan tempat bertemu atau nongkrong dengan para sahabat.


Memilih Tempat Nongkrong Bersama Teman-Teman Dengan Google Maps

Saat kamu mau janjian dengan teman-teman untuk bertemu di suatu tempat, biasanya ada beberapa pilihan yang disodorkan. Ada yang mau ngumpul di tempat A, tapi yang lain lebih cenderung tempat B atau C. Tambah banyak orang, makin banyak pula pilihannya, sehingga kadang agak bingung menentukan pilihan yang bisa disepakati bersama.

Arsip Lain:

Nah, untuk membantu kamu membuat kesepakatan dengan teman-teman dalam memilih tempat inilah Google Maps menghadirkan fitur Decide With Friends. Dengan fitur ini kamu bisa menentukan mau ketemuan di suatu tempat, lokasi, restoran, cafe atau tempat wisata bersama teman-teman dengan mudah.
Fitur Google Maps ini bermanfaat buat kamu yang biasa menghabiskan waktu rame-rame bareng teman atau kerabat dan tidak perlu waktu banyak untuk berdiskusi menentukan tempat bertemu.

Cara Menggunakan Fitur Decide With Friends


Cara kerja fitur decide with friends pada Google Maps.
Cara kerja fitur pilih tempat bersama teman-teman : pilih tempat/lokasi di kolom
pencarian Google Maps, tekan dan tahan lokasi yang dipilih, lalu pilih lokasi lain

 dengan cara yang sama. Setelah terpilih beberapa lokasi, buat nama untuk 
daftar pilihan tsb, lalu bagikan ke grup /teman















Caranya menggunakan fitur Decide With Friends Google Maps ini cukup mudah. Pertama-tama kamu buat daftar tempat. Kamu cukup menekan dan menahan (press and hold) ke tempat yang dipilih. Kemudian, geser (drag) pilihan tersebut ke daftar pilihan.

Selanjutnya, daftar yang telah dibuat itu bisa dibagikan ke beberapa teman di "shortlist" melalui layanan aplikasi pesan instan seperti WhatsApp, sebagaimana membagikan sebuah tautan.

Teman-teman kamu di dalam grup bisa melihat opsi obyek atau menambah daftar tempat pilihan. Anggota grup bisa memberikan suara upvote dan downvote untuk mengambil keputusan.

Si pembuat daftar akan menerima notifikasi apa saja yang telah dilakukan pada daftar dan daftar dibagikan akan muncul di tab "shared" Google Maps.

Ketika kamu membuka Google Maps dan melakukan pencarian akan muncul notifikasi di kolom hasil pencarian. Kamu bisa mencoba cara seperti yang telah dijelaskan sebelumnya.

Fitur voting memilih tempat bersama teman di Google Maps ini tentunya sangat bermanfaat membantu memilih tempat pertemuan bersama teman, sahabat atau kerabat. Yuk dicoba!

Posting Komentar untuk "Memilih Tempat Nongkrong Bersama Teman-Teman Dengan Google Maps"